Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka tidak terlihat dalam agenda tahunan Sidang Bersama MPR/DPR/DPD RI, Jumat (16/8/2024). Sekretaris Jenderal DPR RI, Indra Iskandar, mengatakan bahwa pihaknya memang tidak mengundang wapres terpilih.
“Jadi untuk presiden terpilih dan wapres terpilih secara formil tidak kami undang, karena keterbatasan-keterbatasan. Hari ini tata letak kursi berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Di panggung utama itu hanya ada presiden, wapres dan pimpinan sidang, Ketua MPR, DPR, DPD,” kata Indra di Kompleks Parlemen, Senayan, Jumat (16/8/2024).
Adapun kehadiran Prabowo Subianto dalam agenda sidang tahun ini adalah sebagai Menteri Pertahanan dan bukan sebagai Presiden Terpilih dan ketua umum partai.


